Kamis, 21 Oktober 2010

Tugas Softskill (Minggu ke-2)

E-learning.gunadarma.ac.id

         
            E-Learning merupakan salah satu layanan internet diantara banyak layanan internet yang dimiliki oleh Universitas Gunadarma. E-Learning adalah layanan yang memberikan fasilitas pembelajaran jarak jauh (distance learning) yang memanfaatkan jaringan komputer, teknologi komputer dan/atau Internet. Tanpa harus pergi mengikuti pelajaran atau perkuliahan didalam kelas, para pembelajar juga dapat mengikuti pembelajaran E-Learning melalui komputer di tempat mereka masing-masing. E-Learning sering pula dipahami sebagai suatu bentuk pembelajaran berbasis web yang bisa diakses dari internet atau di jaringan lokal.
          Baik melalui jaringan lokal maupun internet, sesungguhnya materi E-Learning tidak harus didistribusikan secara on-line, tetapi melalui distribusi secara off-line menggunakan media CD/DVD juga termasuk pola E-Learning yang aplikasi dan materi belajarnya dikembangkan sesuai kebutuhan yang selanjutnya pembelajar dapat memanfatkan CD/DVD tersebut untuk melakukan pembelajaran di tempat di mana dia berada.
          Sistem E-learning Universitas Gunadarma ini juga dapat dimanfaatkan para dosen untuk mengelola materi perkuliahan secara on-line, yakni: menyusun SAP, meng-upload materi perkuliahan, memberikan tugas kepada mahasiswa, menerima pekerjaan mahasiswa, membuat tes/quiz, memberikan nilai, memonitor keaktifan mahasiswa, mengolah nilai mahasiswa, berkomunikasi dengan mahasiswa melalui forum diskusi dan chat, dll.       Sedangkan untuk para mahasiswa dapat mengakses informasi dan materi pembelajaran, berinteraksi dengan sesama mahasiswa dan dosen, melakukan transaksi tugas-tugas perkuliahan, mengerjakan tes/quiz, melihat pencapaian hasil belajar, dll.
           
          Fitur – fitur dalam layanan E-Learning :
1.      E-book : Merupakan fitur untuk mendownload buku mata kuliah. Buku di download dan akan muncul di aplikasi pdf.
2.      SAP Online : SAP adalah satuan acara perkuliahan, layanan ini memberikan tentang rencana pembahasan mata kuliah pada setiap semester.
3.      V-class
4.      Material : Material adalah layanan untuk mendownload materi – materi mata kuliah yang telah disediakan
5.      I-lab

 Struktur Organisasi E-Learning Center (ELC)

          Pelaksanaan kegiatan pembelajaran di Universitas Gunadarma didukung oleh 9 unit kerja, di samping perangkat program studi, yang secara struktural bertanggung jawab langsung kepada Rektor. Setiap unit kerja dilengkapi dengan beberapa unit kerja yang lebih operasional. Sebagian unit kerja berafiliasi dengan satu fakultas sedangkan yang lainnya melayani kegiatan Universitas Gunadarma secara keseluruhan. Gambar di bawah ini menunjukkan struktur organisasi Universitas Gunadarma.
          Pada gambar tersebut ditunjukkan kelengkapan salah satu unit kerja, yaitu BAPSI (Biro Administrasi Perencanaan dan Sistem Informasi), dengan keenam sub-unit kerjanya yang di antaranya adalah Pusat Pembelajaran Eletronis (ELC, e-Learning Center).
          Tugas penting unit ini adalah melakukan koordinasi antar bagian dalam proses dan layanan sistem pembelajaran secara elektronik maupun pembelajaran berbasis web bagi dosen dan mahasiswa. Keberadaan sistem pembelajaran online yang sudah berjalan selama ini bukan bermaksud untuk menggantikan sistem tatap muka di kelas, namun untuk lebih memperkaya material yang mudah tersedia sehingga memudahkan mahasiswa dalam pemahaman materi ajar. Unit E-learning Center bertempat di Gedung 2 Lt 3 Kampus D Depok dengan 3 orang staff, yaitu Aviarini Indrati, SKom., MMSI (Kepala Unit Kerja), dan 2 orang staff yaitu Tri Sulistyorini, SKom., MMSI dan Edi Minaji Pribadi, SP., MSc.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar